Rabu, 08 Februari 2012

UNS Naik Jadi Rangking 7 Indonesia

Ilustrasi: ist.

SOLO – Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta berhasil naik rangking peringkat perguruan tinggi terbaik di Indonesia. Jika pada Juli 2011 lalu berada pada posisi 12 di Indonesia, kini meningkat menjadi rangking tujuh di Indonesia.

"Berdasarkan hasil perangkingan yang dilakukan oleh 4icu dan webometrics, keduanya menempatkan UNS pada peringkat tujuh di Indonesia," ungkap Rektor Universitas Sebelas Maret Prof. Dr. Ravik Karsidi, MS kepada wartawan, di ruang Rektorat UNS, Solo, Jawa Tengah, Senin (6/2/2011).

Menurut Prof Ravik Karsidi, webometrics mempunyai empat indikator penilaian website perguruan tinggi, yaitu size dengan bobot 10 persen, rich files 10 persen, scholar 30 persen dan visibility 50 persen. 

Sementara itu, di tingkat Asia Tenggara, peringkat UNS juga naik dari posisi ke-43, menjadi peringkat 31. Demikian halnya di tingkat dunia, posisi UNS tidak ketinggalan juga mengalami peningkatan. Jika sebelumnya peringkat 1.361, kini naik menjadi 1.186.

"Peningkatan peringkat disebabkan oleh peningkatan di dua aspek penilaian. Yakni aspek size dari 434 menjadi 215, dan aspek visibility dari peringkat 1.526 menjadi peringkat 435," jelasnya. 

Lebih lanjut Prof Ravik Karsidi mengatakan bahwa untuk peringkat yang disusun 4icu.org murni didasarkan oleh popularitas website setiap perguruan tinggi. 

"Website UNS ternyata termasuk yang populer," ujarnya.


sumber : http://kampus.okezone.com

0 komentar:

Posting Komentar

"Terima kasih telah berkunjung ke blog SSC Area Jember, silahkan berkomentar dengan sopan"

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes